Mencari Bibit di MTQM Universitas Jambi 2017
Salah satu tujuan pendidikan nasional
adalah untuk mencetak manusia Indonesia yang berilmu pengetahuan, beriman, dan
bertakwa pada Allah SWT, serta berbudi pekerti luhur, berkepribadian, disiplin,
sehat rohani dan jasmani. Mahasiswa sebagai generasi penerus masa depan bangsa,
merupakan sumber daya manusia (SDM) yang perlu ditempa dengan baik, dengan
mengoptimalkan kemampuan dan pengembangan diri yang tidak hanya terbatas pada
upaya penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi, akan tetapi penanaman dan
penguatan nilai-nilai agama.
Universitas Jambi saat ini sudah
menerapkan usaha dan upaya internalisasi dan pemuliaan terhadap nilai-nilai
Al-Quran di tengah-tengah kehidupan kampus, terutama dengan komitmen pimpinan
Universitas Jambi, khususnya Bapak Rektor, Prof. H. Johni Najwan, SH., MH., Ph.
D, hal ini antara lain dengan adanya kebijakan kewajiban khatam Al-Quran bagi
setiap mahasiswa (S1/D4/D3) Universitas Jambi sebagai persyaratan untuk
mengikuti wisuda. Dan komitmen beliau untuk menerima calon mahasiswa yang
hafizh Al-Quran (hafal Al-Quran 30 Juz) masuk ke Universitas Jambi tanpa tes.
Untuk menerapkan prinsip-prinsip yang
terkandung dalam tujuan pendidikan nasional, terutama nilai-nilai Qurani,
sangat perlu diselenggarakan kegiatan-kegiatan pembinaan mental dan spiritual
bagi mahasiswa, sebagai upaya meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT.
Musabaqoh Tilawatil Qur’an Mahasiswa (MTQM) tingkat Universitas Jambi tahun
2017, sekaligus dalam rangka menyongsong dan mempersiapkan calon-calon peserta
utusan Universitas Jambi pada Musabaqah Tilawatil Quran Mahasiswa Nasional
(MTQMN) yang dilaksanakan secara rutin setiap 2 tahun sekali, untuk MTQMN yangke XV Tahun 2017, dilaksanakan di Universitas Brawijaya Malang dan Universitas
Negeri Malang, maka Universitas Jambi perlu melaksanakan kegiatan Musabaqah
Tilawatil Quran Mahasiswa (MTQM) Tingkat Universitas Jambi, dengan
memperlombakan cabang-cabang Musabaqah yang diikuti oleh perwakilan Fakultas di
lingkungan Universitas Jambi. Disamping merupakan salah satu kegiatan yang
bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan penghayatan terhadap kandungan
Al-Qur’an sebagai bagian dari penguatan
nilai ketakwaan kepada Allah SWT juga untuk menunjukkan syi’ar
Universitas Jambi dalam bidang Al-Quran.
MTQM Se-Universitas Jambi itu di awali dengan
pawai ta’aruf peserta MTQM Universitas Jambi 2017, seluruh peserta menelusuri
rute jalan di kompleks kampus universitas jambi mandalo dan finish di Balairung
universitas jambi.
Kontingen Musabaqah Trilawatil Qur’an Mahasiswa
(MTQM) tingkat universitas jambi ini ikut ambil bagian dalam pawai ta’aruf
sebagai rangkaian pelaksanaan MTQ. Dalam pawai itu, puluhan kafilah menyerukan
pesan bahwa al-qur’an adalah pedoman hidup bagi muslim yang beriman.
Pawai dimulai sekitar pukul 08.30 wib dari
belakang rektorat universitas jambi, tepatnya di depan BAK Universitas jambi.
Kontingen di ikuti oleh 13 Fakultas di lingkungan universitas jambi yakni :
- Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIPOL)
- Fakultas Ekonomi dan bisnis (FEB)
- Fakultas hukum (FH)
- Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
- Fakultas Peternakan (FAPET)
- Fakultas Sains dan Teknologi (FST)
- Fakultas Pertanian (FAPERTA)
- Fakultas Teknologi Pertanian (FTP)
- Fakultas Kedokteran dan IlmuKesehatan (FKIK)
- Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK)
- Fakultas Ilmu Budaya (FIB)
- Fakultas Teknik
- Fakultas Kehutanan
Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini mengusung tema “Internalisasi Nilai-Nilai Qur’ani Dalam Rangka Membentuk Manusia yang Beriman, Bertakwa, Bermartabat dan Sukses dalam MTQMN 2017” .Tujuan dari MTQM Universitas Jambi ini adalah untuk mencari bibit dan kader serta calon peserta MTQMN 2017 utusan Universitas Jambi, yang akan dilatih dalam TC sampai nanti mengikuti MTQM Nasional dan di harapkan dapat kembali memperebutkan juara umum MTQMN seperti pada tahun 2009 di universitas negeri Sriwijaya Palembang.
Dalam MTQM Universitas Jambi 2017 ini, tercatat jumlah peserta
mencapai 340 peserta, dengan 13 cabang lomba yang dilaksanakan yaitu :
Selain dari pada itu Rektor universitas jambi Prof. JOHNI NAJWAN, S.H., M.H., Ph. D. Memberikan apresiasi bagi seluruh mahasiswa yang terlibat dalam
kegiatan MTQ Unja tahun 2017 ini dengan memberikan skala prioritas untuk
mendapatkan beasiswa berprestasi yang disambut gemuruh takbir seluruh peserta yang
memenuhi balairung unja kampus medalo.
“saya berpesan kepada wakil rektor bidang kemahasiswaan dan alumni
untuk dapat mendata seluruh mahasiswa yang terlibat dalam MTQ Unja tahun ini,
yang belum mendapatkan beasiswa, agar diprioritaskan untuk mendapatkan beasiswaPPA atau Prestasi.”tutup rektor.
Rektor sendiri berharap MTQM tingkat universitas jambi ini akan
terus berlangsung pada setiap tahun yang akan datang mengingat kesuksesan
pelaksanaan MTQMahasiswa Universitas jambi 2017 yang begitu meriah dan mampu
mempererat tali silaturrahmi keluarga besar universitas jambi.
Sumber :
http://www.unja.ac.id
http://www.unja.ac.id/2017/04/05/rektor-buka-musabaqoh-tilawatil-quran-tingkat-mahasiswa/
http://www.unja.ac.id/2017/04/11/rektor-tutup-mtq-mahasiswa-tingkat-universitas-jambi/